LINGKUNGAN

Menjaga kelestarian air

Air merupakan unsur dominan yang ada di bumi ini, dimana dua pertiga bagian bumi diselimuti oleh air. Bagian terbesar tubuh manusia adalah air. Air adalah sumber utama kehidupan manusia, hewan, dan tumbuh – tumbuhan. Tuhan menyediakan di mata air, sungai, danau, lautan dan air hujan. Meski demikian, karena kerakusan dan ulah tangan manusia yang tidak bertanggung jawab, air mengalami kerusakan yang sangat parah. Limbah rumah tangga, pabrik, tambang minyak, reaktor nuklir, dan berbagai macam industri modern lainnya. Akibat dari pencemaran di atas, timbul beberapa macam penyakit baru dan kepunahan berbagai jenis hewan air. Bisa jadi di tahun – tahun mendatang air sangat sulit di cari, ataupun ada air tetapi air tersebut sangatlah kotor dan tidak layak untuk di gunakan keperluan sehari – hari. Contohnya saja di kota – kota besar yang perancangan wilayah dan tata kotanya sangat jelek, dan sanitasi pembuangan limbah rumah tangga maupun pabrik kurang bagus. Itu semua dapat mempercepat proses punahnya hewan air, dan sulitnya mencari air. Sehingga anak cucu kita kelak akan sangat sulit mendapatkan air yang bersih dan sehat. Oleh sebab itu, mulai sekarang kita menghemat air untuk kebutuhan yang penting – penting saja. Jangan mempergunakan air yang tidak perlu, pergunakan air secukupnya. Sumber – sumber air di jaga dengan baik, supaya kita tetap mendapatkan suplai air bersih. Jangan pula menebang hutan secara ilegal, karena hutan mempunyai fungsi salah satunya untuk menyimpan cadangan air yang ada di bumi ini, dan bila hutan kita habis maka cadangan air di bumi ini akan menipis bahkan bisa di pastikan hilang.


Daftar pustaka : Abu Fatih Al-Adnani. 2009. kiamat dalam nabawut Rasulullah. Dalam : kiamat 2012


Perlindungan terhadap fauna

Salah satu cara yang di tekankan oleh islam dalam rangka menjaga kelestarian lingkungan adalah melindungi dunia binatang. Kelangsungan hidup binatang dan segala jenisnya sangatlah diperhatikan, sebab kelangsungan hidup mereka mempunyai prasyarat bagi keseimbangan ekosistim dan kehidupan di muka bumi. Oleh karena itu , islam memberikan ancaman yang keas terhadap orang yang membunuh binatang tanpa alasan yang jelas. Dan dapat kita jumpai ancaman bagi orang yang gemar berburu. Kebanyakan dari mereka hanya untuk memperoleh kepuasan semata. Terkadang untuk mengisi waktu kosong, mereka berburu rusa, harimau, gajah, dan beberapa jenis burung dan hewan lainnya. Mereka berburu bukan untuk di makan tetapi hany untuk kesenangan belaka. Di beberapa daerah dan negara, kerapkali tangan keji para pembunuh mengakibatkan punahnya beberapa spesies langka. Kulit harimau dan gading gajah misalnya. Mereka yang membunuh gajah dan harimau hanya untuk mengambil gading dan kulitnya saja adalah para pemburu yang haus harta. Karena gading gajah dan kulit harimau kalau di jual di pasar gelap harganya sangatlah tinggi. Oleh sebab itu, harimau dan gajah di Indonesia ataupun di dunia sekarang ini hanya tinggal beberapa ribu ekor saja. Dalam syariat Islam, pemerintah harusnya tegas untuk memberi sanksi kepada orang – orang yang merusak ekosistem lingkungan yang menyebabkan alam sekitar rusak dan punahnya beberapa hewan langka yang di lindungi. Tapi dalam kenyataannya, pemerintah tidak tegas dalam memburu para perusak lingkungan itu. Banyak di antara mereka masih berkeliaran untuk membunuh hewan yang akan di ambil bagian – bagian tertentu tanpa harus memikirkan kerusakan alam yang mereka buat. Dan ada pula oknum – oknum petugas lingkungan hidup yang ikut berburu hewan – hewan tersebut. Mereka bersekongkol dengan pelaku perburuan liar. Oleh sebab itu, para pemburu sulit di jerat hukum yang berat. Karena mereka di lindungi oleh orang yang seharusnya menindak mereka dengan tegas. Dan sekarang kembali kepada kitanya sendiri. Bahwa kelestarian ekosistem lingkungan itu sangatlah penting dalam menjaga keseimbangan dunia ini yang semakin tua usianya.

Daftar pustaka : Abu Fatih Al-Adnani. 2009. kiamat dalam nabawut Rasulullah. Dalam : kiamat 2012

Dampak Pemanasan Global

1. Di Indonesia, pengaruh pemanasan global telah menyebabkan perubahan iklim, terlihat curah hujan di bawah normal, sehingga masa tanam terganggu, dan meningkatnya curah hujan di sebagian wilayah. Kondisi tata ruang, daerah resapan air, dan sistem irigasi yang buruk semakin memicu terjadinya banjir, termasuk di area persawahan. Sebagai gambaran, pada tahun 1955 hingga 2005, total tanaman padi yang terkena bajir berjumlah 1.926.636 hektar. Dari jumlah itu, 471.711 mengalami puso ( gagal panen ). Sawah yang mengalami kekeringan dalam kurun waktu tersebut berjumlah 2.131.579 hektare, yang 328.447 hektar diantaranya gagal panen.
2. pada bulan february 2007, masih tajam dalam ingatan kita bahwa jakarta dilanda banjir terburuk dalam sejarah. Menurut pihak berwenang, sekitar 340 ribu orang terpaksa meninggalkan rumah mereka. An pada puncaknya, sepertiga wilayah ibukota terendam air. Ada ketakutan, berbagai penyakit akan menyebar ke ribuan korban banjir yag hidup di dalam kondisi memprihatinkan.
3. perubahan iklim mengakibatkan pemanasan bumi juga telah membuat lapisan es yang ada di kilimanjaro ( puncak tertinggi di dunia) mencair. Kilimanjaro dikenal sebagai mata air sungai es di garis equator. Kompleks pegunungan afrika ini, diperkirakan telah ada sejak abad kedua, namun baru dijelajahi pada abad ke – 19.
4. Pantai barat California, AS mengalami kondisi panas yang luar biasa. Pada 28 juli 2006 lalu, Pemerintah California mengatakan, “ gelombang pans yang belangsung selama dua pekan terakhir telah merenggut nyawa lebih dari 120 orang, ini merupakan rekortertinggi dalam sejarah.” Begitu juga dengan ternak,sekitar 25.000 ekor sapi perah mati kepanasan di California Tengah hingga saat ini. Jumlah ternak piaraan yang mati lebih fantastis lagi, yaitu mencapai 700.000 ekor.
5. Pemanasan global juga akan mengakibatkan gunung-gunung es akan segera mencair. Begitu pula dengan daerah bersalju ringan, bagian – bagian yang tertutupi salju tipis lama kelamaan akan terkikis. Temperatus pada musim dingin dan malam hari akan semakin memanas. Hal ini diperkuat dengan data satelit stasiun cuaca yang melaporkan bahwa pada akhir abad ke – 20, tercatat sepuluh tahun terhangat dalam seratus tahun terakhir terjadi pada tahun 1980. dan tiga tahun terpanas terjadi setelah tahun 1990, dan tahun 1998 menjadi yang paling panas.
6. Para ilmuan memperkirakan bahwa selama pemanasan global daerah bagian utara dari belahan bumi utara akan memanas melebihi daerah – daerah lain di bumi. Akibatnya gunung – gunung es akan mencair dan daratan akan mengecil. Akan lebih sedikit es yang terapung di perairan utara tersebut. Daerah – daerah yang mengalami salju ringan, mungkin tidak akan mengalaminya lagi. Pada pegunungan di daerah subtropis bagian yang tertutupi salju akan semakin sedikit serta akan lebih cepat mencair. Musm tanam akan lebih panjang di beberapa area. Temperatur pada musim dingin dan malam hari akan cenderung meningkat. Daerah hangat akan menjadi lebih lembab karena lebih banyak airyang menguap dari lautan.

Itulah beberapa dampak dari pemanasan global. Oleh sebab itu, mari kita jaga bumi ini supaya bumi kita ini menjadi lebih baik. Dan marilah kita tingkatkan penghijauan, karena penghijauan sangat bisa meminimalisir dampak dari pemanasan global.

Daftar pustaka : Abu Fatih Al-Adnani. 2009. kiamat dalam nabawut Rasulullah. Dalam : kiamat 2012


Kegunaan lapisan ozon

Lapisan ozon yang berada di ketinggian sekitar 20 km dari permukaan bumi berfungsi sebagai sarana alam untuk menahan sinar ultraviolet (UV) bergelombang pendek dari matahari. Radiasi UV matahari sangat berbahaya bagi kesehatan manusia dan mahluk hidup lain karena dapat menimbulkan dampak kanker kulit, katarak, melemahnya sistem kekebalan tubuh, dan menurunnya kesubuan hewan ternak.
Namun, yang paling menghawatirkan banyak kalangan adalah bahwa lapisan ozon dari waktu ke waktu memburuk yang disebabkan peningkatan emisi GRK seperti CO2, metana, dinitro oksida dan CFC ( clorofluorocarbons ). Alat penyejuk udara (AC) yangmengandung klorin (CFC) telah membolongi lapisan ozon yang dahsyat. Senyawa kimia perusak ozon selain digunakan sebagai pendingin di lemari es dan AC, juga mudah i temukan pada styrofoam dan perlengkapan kosmetik.
Pengunaan AC yang sudah menjadi kebutuhan baik di rumah, mobil, restauran, maupun rumah sakit kian memperburuk efek rumah kaca. Meningkatnya jumlah pemilik kendaraan pribadi seiring makin membaiknya tingkat pendapatan masyarakt berimplikasi pada perilaku konsumtif. Mereka yang banyak uang lebih suka naik mobil pribadi yang berudara sejuk dari pada naik kendaraan umum yang pengap. Bahkan, subsidi BBM yang konon retorikanya untuk masyarakat miskin menjadi bahan penyumbang pencemaran udara yang acap menyengsarakan rakyat miskin.
Tak termungkiri, abad industialisasi telah merusak keseimbangan atmosfir bumi. Miliaran ton gas karbon dioksida dimuntahkan oleh negara – negara industri dan berjuta – juta gas metana disemburkan dari eksploitasi bumi. Muaranya mengubah lapisan udara atmosfer menjadi perangkat panas yang bermetamorfosa menjadi selimut rumah kaca yang menyekap panas sinar matahari dan mendorongnya naiknya suhu bumi.

Daftar pustaka : Abu Fatih Al-Adnani. 2009. kiamat dalam nabawut Rasulullah. Dalam : kiamat 2012.